Pelaksanaan ASAJ 2022-2023 SD Al Irsyad 01 Cilacap

Pelaksanaan ASAJ 2022-2023 SD Al Irsyad 01 Cilacap

Dilansir dari cabdindikwil1.com, Asesmen menurut Permendikbud No 23 Th 2016 adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik. Proses tersebut dilakukan melalui berbagai teknik asesmen, menggunakan berbagai instrumen yang berasal dari sumber agar komprehensif. Asesmen merupakan bagian terpadu dari proses pembelajaran, fasilitasi pembelajaran & menyediakan informasi yang holistik, sebagai umpan balik untuk pendidik, peserta didik dan ortu / wali murid. Peraturan pemerintah No 4 Th 2022 tentang perubahan atas peraturan pemerintah No 57 Th 2021 tentang Standar Nasional Pendidikan menyebutkan bahwa standar kompetensi lulusan pada satuan pendidikan menengah kejuruan difokuskan pada ketrampilan untuk meningkatkan kompetensi peserta didik agar dapat hidup mandiri & melaksanakan pendidikan lebih lanjut.
Asesmen Sumatif Akhir Jenjang (ASAJ) merupakan proses pengukuran hasil belajar oleh satuan pendidikan yang bertujuan untuk menilai pencapaian standar kompetensi lulusan untuk semua mata pelajaran yang dilaksanakan sesuai dengan kurikulum yang berlaku.

Di SD Al Irsyad 01 Cilacap sendiri, ASAJ dilaksanakan sejak Rabu, tanggal 03 Mei 2023 hingga Selasa, 09 Mei 2023. Perhari, kecuali hari Jum'at, siswa mengerjakan soal dari 2 mata pelajaran yang berbeda. Pelaksanaan dilakukan dari pukul 07.30 - 11.00.

Semoga siswa-siswi SD Al Irsyad 01 Cilacap dapat memperoleh hasil yang maksimal pada ASAJ 2022/2023 ini. Aamiin.