SD Al Irsyad 01 Cilacap Mendapat 5 Piala pada Lomba MAPSI XXIV tingkat Kabupaten Cilacap

SD Al Irsyad 01 Cilacap Mendapat 5 Piala pada Lomba MAPSI XXIV tingkat Kabupaten Cilacap

Setelah dilaksanakan pengukuhan pada Rabu, 02 Agustus 2023 di Kantor Korwil Cilacap Selatan, kafilah Cilacap Selatan kemudian melanjutkan perjuangannya di tingkat Kabupaten Cilacap. Tahun ini, Lomba MAPSI ke XXIV di adakan di Kecamatan Karangpucung, pada Senin, 07 Agustus 2023 hingga Selasa, 08 Agustus 2023.

Kafilah Cilacap Selatan berangkat menggunakan bus, mobil, dan elf pada pukul 07.00. Sesampainya di Kecamatan Karangpucung, rombongan langsung ke tempat menginap yang sudah disediakan.

Setelah melakukan registrasi peserta, Upacara Pembukaan dilaksanakan di Lapangan.

Perlombaan dimulai pukul 13.00. Lomba pada hari pertama diantaranya adalah : Praktek Shalat Putra, Praktek Wudhu Putri, Rebana, Ketrampilan Komputer Putra, Kaligrafi Putra dan Putri, Pengetahauan PAI & BTQ Putra dan Putri, Mocopat Islami Putra, Tilawah Putra dan Putri, Tahfidz Putra, dan Khitobah Putra.

Lomba kembali dilanjutkan pada hari kedua, diantaranya adalah : Lomba Azan, Praktek Shalat Putri, Praktek Wudhu Putra, Keterampilan Komputer Putri, Mocopat Islami Putri, Tahfidz Putri, Khitobah Putri, Khat Putra dan Putri.

Upacara Penutupan dan Pengumuman Hasil Lomba dilakasanakan di Lapangan pada pukul 15,00

Alhamdulillah, Kafilah Cilacap Selatan berhasil membawa pulang 9 piala,

1. Juara 1 Tilawah Putra : ananda M. Chazim Arofil Millah (SDN Sidakaya 10)
2. Juara 1 Tahfidzul Qur'an Putra : ananda Abdurrahman Zain (SD Al Irsyad 01 Cilacap)
3. Juara 2 Pengetahuan PAI BTQ Putri : ananda Hana Khairunnisa (SD Al Irsyad 01 Cilacap)
4. Juara 2 Khitobah Putra : ananda Abdullah Syauqirrahman (SD Al Irsyad 01 Cilacap)
5. Juara 2 Mocopat Putra : ananda Habibie Brahma Loui Ahmadi (SDN Sidakaya 13)
6. Juara 2 Mocopat Putri : ananda Athaya Qonita Azzahra (SDN Sidakaya 02)
7. Juara 2 Tilawah Putri : ananda Adhwa Farichatul Jumaana (SDN Sidakaya 04)
8. Juara 3 Tahfidzul Qur'an Putri : ananda Adilla Jelita (SD Al Irsyad 01 Cilacap)
9. Juara 3 Gebsatawud Putra : ananda Lentera Prahasta (SD Al Irsyad 01 Cilacap)

Mohon doa restu untuk ananda Chazim dan Zain yang akan melanjutkan perjuangannya pada tingkat provinsi pada September mendatang.